Bahasa Sasak: Teks MC Bahasa Sasak Halus
Sebagai
blog literasi bahasa dan aksara sasak, kali ini akan saya bagikan sebuah teks
MC yang saya gunakan dalam sebuah acara Akad Nikah seorang teman, teks MC akad
nikah ini saya tuliskan dalam bahasa sasak halus pada pembukaan dan bagian
penutupnya saja.
Pada
dasarnya dalam berbagai kegiatan di tengah masyarakat selalu ada panitia yang
bertugas menyiapkan acara tersebut sebaik mungkin. Persiapan yang dilakukan
biasanya dimulai dari beberapa hari sebelum pelaksanaan acara. Salah satu
bagian dalam kegiatan atau pelaksanaan sebuah acara yang tentu tidak bisa
berjalan sukses tanpa adanya komponen yang satu ini, ya benar ya, dia adalah master of ceremony atau disingkat MC.
Sebab, MC tak lain memiliki tugas untuk memandu dan mengatur pelaksanaan pada suatu acara.
Baik itu formal, semi formal, hingga non formal. Di samping itu, MC juga
memikul tanggung jawab untuk menjaga mood para tamu agar tetap merasa nyaman
dan senang menikmati setiap acara yang diselenggarakan.
Bisa
dikatakan untuk menjadi MC memang tak mudah. Bahkan banyak yang merasa gugup
atau nervous saat ditunjuk sebagai MC. Untuk itu, sebelum memandu sebuah
acara ada banyak hal yang perlu dipersiapkan. Salah satunya mempelajari narasi atau rangkaian teks MC.
Hal ini mungkin bisa mengurangi rasa gugup dan kecemasan yang terlintas di
pikiran.
Teks
MC memuat runtutan acara yang berbeda-beda, hal ini disesuaikan dengan jenis
acara yang akan dipandu. Teks MC dalam acara ulang tahun tentu berbeda dengan
teks MC dalam acara seminar. Sehingga, sebagai MC harus dituntut fleksibel dan
luwes mengatur jalannya acara.
Berikut Teks MC
Acara Akad Nikah Berbahasa Sasak Halus.
---------------------------------------------------
Bismillahirrohmaanirrohiim,
Aassalamu'alaikum
warohamtullahi wabrokatuh.
Alhamdulillahirobblil’alamiin,
Wassolaatuwassalamu'alaa asrofil Ambiyaa Iwalmursaliin, Sayyidina wamaulana
Muhaammadin wa'alaa aalihii wasohbihi ajma'iin, ‘amma ba’d.
Sugeng Rawuh ring Pancor
Panegare
Selamat datang kami haturkan
kepada para tamu undangan di kediaman keluarga memepelai laki di kelurahan
Pancor
Ingkang tiang pelungguh hormati
lan muliakan para dane Almukarrom Tuan Guru, ingkang tiang pelungguh hormati
dane sami para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, para dane tamu
undangan singkatnya hadirin hadirot para dane saksi nikah ingkang rawuh leq
lokasi niki. Ingkang berbahagia Khsusnya kedua mempelai, lan keluarga besar
dari pihak keluarga mempelai bini serta keluarga besar dari mempelai laki.
Pertama-tama
dan menjadi yang paling utama, mari kita perbanyak mengucap syukur kita kepada
Allah subhanahu wata’ala, karena telah memberikan kita nikmat yang tidak
terhitung jumlahnya, seperti kita sekalian hadir pada kegiatan ini, ini adalah
salah satu nikmat, dan semoga kita tidak lupa dengan nikmat tersebut. Solawat
dan salam tak lupa semoga terlimpahkan pada Nabi kita Muhammad SAW.
Keluarganya, Sahabatnya, pengikutnya dan semoga sampai pada kita semua hingga
kita mendapatkan pertolongan di hari kiamat nanti, amiin..
Acara akad nikah saudara kami
tercinta yaitu Fulan putra dari bapak Fulan dan Ibu Fulanah dengan Fulanah
putri dari Bapak Fulan dan Ibu Fulanah, pada hari niki hari Ahad, 15 Januari
2022 ingkang bertepatan dengan tanggal 15 Jumadil Akhir 1443 Hijriah akan
segera tiang pelungguh mulai.
Inggih para dane Almukarromun,
para dane ustadz, lan tamu undangan sekalian yg tiang pelungguh hormati,
selanjutnya ijinkan kami akan membacakan susunan acara sbb :
1.
Pembukaan
2.
Pembacaan
ayat suci al-qur’an
3.
Pembacaan
Khutbah Nikah + Iajb Qobul
4.
Penyerahan
Buku Nikah
5.
Penyerahan
Mahar
6.
Nasihat
Pernikahan
7.
Do’a
8.
Penutup
Sebagai pembuka, silaq tiang
pelungguh buka acara akad nikah niki dengan melafazhkan bacaan Al-Basmalah,
Bismillah.
Acara yang kedua, pembacaan
ayat-ayat suci Al-Qur’an, dalam hal ini akan di pimpin oleh Al-ustadz ...................
daweg.
Selanjutnya acara yang ketiga,
pembacaan khutbah nikah + ijab qobul, penyerahan buku nikah dan prosesi
penyerahan mahar yang akan dibersamai oleh Kepala Kontor Urusan Agama Kecamatan
Selong, atau Penghulu Kontor Urusan Agama Kecamatan Selong.
Acara berikutnya yaitu
penyampaian Nasihat Pernikahan sekaligus do’a yg dalam hal ini dimohon
kesediaan dari Dane Almukarrom Tuan Guru
….
Dengan berakhirnya penyampaian do’a
tadi maka berakhir pula acara akad nikah pada hari ini. Kepada para Dane
Almukarrom Tuan Guru, dane Ustadz lan para ane sami tamu undangan, dewek
titiang matur tampiasih atas kerauhan tiang pelungguh sami.
Singgih, sampun nike dumun atur
piatur dewek titiang punike, daweg kodalin pengandike. Singgih dane sami
hanampi, yen menawi sampun ketampi atur piatur dewek titiang punike, sumalih dewek
titiang matur agung-agung pengampure maring zahir nurusin batin, sumalih dewek
titiang matur Alhamdulillah Wasyukurillah, moge mugi penganten hanyar kaulih
raharje gemah ripah luh jenawi.
Matur agung ampure apabila ada
kesalahan dewek titiang dalam bertutur kata dan berbahasa pada acara akad nikah
hari niki. Daweg, ngiring tiang pelungguh sareng sami menutup acara akad nikah
Niki dengan bacaan Alhamdalah.
Sampun niki atur piatur dewek
titiang, Wallahul muwafik ila sabuilirrosyad, wassalamu'alaikum warohamtullahi
wabrokatuh.
assalamaualaikum
BalasHapusArak nomer wa nya side ?
Arak yak perlu tiyang sampean
Silaq te bedait leq Instagram, Murdiah Lombok
HapusMana pantun untuk acara nikahannya?
BalasHapus